Selasa, 14 Agustus 2012

TUA ITU INDAH

TUA ITU INDAH


Tua itu indah, Apakah kalimat ini hanya sekedar slogan, hiburan kosong atau mengada-ada? Fakta menunjukkan bahwa memang ada anak-anak Tuhan
yang mengalami masa tua yang indah.

Firman Tuhan dalam Mazmur 92:13-16 menyebutkan, "Orang benar akan bertunas seperti pohon korma, akan tumbuh subur seperti pohon aras di Libanon; mereka yang ditanam di bait TUHAN akan bertunas di pelataran Allah kita. Pada masa tua pun mereka masih berbuah, menjadi gemuk (stay healthy - Holy Bible, Contemporary English Version) dan segar, untuk memberitakan, bahwa TUHAN itu benar, bahwa Ia gunung batuku dan tidak ada kecurangan pada-Nya."

Wanita tua itu sehat dan segar, wajahnya teduh. ucapannya manis, usianya 74 tahun. Ia tinggal berdua dengan anaknya, seorang gadis pendiam yang kalau bicara agak gagap.

Pada hari Minggu mereka datang ke gereja dan membawa kue yang mereka buat untuk ditawarkan pada anggota-anggota gereja yang berminat.

Wanita ini setia ikut kebaktian, setia belajar Firman Tuhan di kelas lansia, sering menengok orang sakit.

Bila wanita ini memuji Tuhan pada persekutuan lansia, maka kita akan tahu bahwa ia bukan hanya menyanyi dari bibir mulutnya, tetapi bernyanyi dengan hatinya yang penuh rasa syukur dan penyerahan pada Tuhan.

Wanita ini menyatakan bahwa ia bahagia di dalam Tuhan. Tuhan selalu baik dan pertolongan-Nya selalu tepat waktu. Ia tidak mempunyai rumah,tetapi tinggal di rumah dua lantai yang indah di kawasan real estate ternama. Seorang keponakannya senang membeli rumah-rumah, merenovasi dan kemudian menjualnya. Jadi sambil menunggu rumah itu terjual, wanita ini dan anaknya boleh menempatinya. Bila sudah laku, maka mereka berdua dipindahkan ke rumah lain lagi yang sedang dipasarkan. Selama rumah belum laku, mereka bertugas membersihkan rumah dan merawat taman. Tidak usah memikirkan biaya listrik,PAM, telpon, iuran sampah, satpam karena semua itu ditanggung keponakannya.

Bukankah Tuhan kita Mahabesar? Ia tahu setiap kebutuhan anaknya. Tua itu indah bukan hiburan kosong. Ini hanya satu contoh. Masih banyak contoh lainnya. Para lansia yang hidup benar, ditanam di Bait Tuhan, senantiasa berharap kepada Tuhan, berserah dan bersyukur akan mengalami masa tua yang indah. Karena Tuhan itu baik, dulu, sekarang dan sampai selama-lamanya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar